Nuh dan Cameron Hume (rou/inet)
"Kami sangat senang mendukung acara ini. Karena, karakteristik dari blogging itu adalah turut menyuarakan kebenaran. Namun di situ juga ada social responsibility," ujarnya dalam jumpa pers PB 2008, di Gedung BIP, Departemen Komunikasi Informatika, Jakarta, Rabu (22/10/2008).
AS, ujar Hume, selalu mendukung kebebasan berekspresi dan berbicara yang bertanggungjawab. Blog, lanjutnya, dipandang sebagai media yang sesuai dengan amandemen undang-undang dasar AS tentang Kebebasan Berbicara.
Meski mengaku dirinya bukan blogger, Cameron berpendapat perkembangan blog di Indonesia cukup baik. "Masa depan bangsa ada di tangan Anda. Silahkan berekspresi!" Cameron berseru.
Di kesempatan yang sama, Menteri Komunikasi dan Informatika Mohammad Nuh, mengatakan akan mendukung kebebasan blogger. Namun ia berharap blogger juga mematuhi kaidah yang ada.
"Saya tidak akan melarang masyarakat untuk menulis di blog, selama mereka menggunakan kaidah moral. Silahkan berekspresi," ujar Nuh.
Wicaksono 'Ndoro Kakung' selaku Ketua Panitia PB 2008 mengatakan saat ini ada lebih dari 300.000 blogger di Indonesia. Perkiraan ini meningkat dari perkiraan sebelumnya yang ada di kisaran 150.000 blogger pada PB 2007
1 komentar:
Wah.. bgs nih..
Indonesia dipuji AS!
Satu langkah yg positif buat ngedukung anak2 indonesia supaya dapat berekspresi dan berkreasi lebih dan lebih lagi.. tapi tentunya yg positif yah..
hehehe... Blog emank bagus, banyak informasi dari berbagai sumber dapat menambah pengetahuan kita.
Posting Komentar